Sunday 16 October 2016

Cara Mengatasi Android Yang Lemot Tanpa Aplikasi

Cara Mengatasi Android Yang Lemot Tanpa Aplikasi - Android lemot adalah mimpi buruk bagi setiap pengguna smartphone Android, berbagai hal di lakukan untuk mengatasi Android yang lemot ini, mulai menginstal aplikasi booster sampai dengan root pun juga di lakukan.

Namun tahukah kamu sebelum melakukan langkah-langkah ekstrim tersebut sebenarnya masih ada langkah yang jauh lebih aman dan mudah untuk dilakukan.

Mengingat langkah-langkah seperti root ini juga memiliki resiko besar untuk Android kamu, bukan tidak mungkin niatnya ingin mempercepat kinerja Android namun yang terjadi Android malah kena bootloop atau dll.

Langkah-langkah ini sebetulnya cukup sederhana, disini kamu hanya perlu mengenali dan mengidentifikasi apa sih faktor penyebab Android lemot.

Cara Mengatasi Android Yang Lemot Tanpa Aplikasi

Sekedar flash back, masih ingat kah kamu ketika Android kamu masih dalam keadaan baru, performa yang masih cepat dan responsive pasti jauh berbeda dengan kondisi yang sekarang.

Pada saat kondisi Android kamu masih baru, pasti masih belum banyak aplikasi-aplikasi yang terinstal bukan, serta data-data yang ada di perangkat Android kamu pun masih sedikit, di tambah lagi cache data yang tertumpuk sekian lama juga sangat berbeda dengan kondisi Android kamu saat baru.

Jika di kenali lebih lanjut, faktor-faktor di atas lah yang mungkin menjadi penyebab Android kamu menjadi lemot.

Meskipun masih ada banyak kemungkinan lain seperti hardware yang memang telah usang, sistem operasi yang banyak bug sampai hardware yang rusak pun bisa jadi penyebab Android kamu makin lemot.

Namun sebelum melakukan aksi untuk memperbaiki masalah itu, alangkah baiknya jika kamu terlebih dahulu mengatasi Android lemot dengan cara-cara sederhana, siapa tahu dengan itu Android kamu bisa kembali normal.

Lalu bagaimana cara sederhana untuk mengatasi Android yang lemot, untuk situ simak panduan berikut ini.

Cara Mengatasi Android Yang Lemot Tanpa Aplikasi

Seperti yang saya sampaikan di atas untuk mengatasi Android yang lemot kita perlu mengenali penyebabnya terlebih dahulu, lalu kemudian kita bisa memperbaikinya.

1. Periksa Ruang Penyimpanan Yang Masih Tersedia

Pertama coba kamu periksa space available di memori internal Android kamu, jika hanya tersedia sedikit saja ruang kosong di sana, coba deh kamu pindah-pindah dulu data kamu yang tidak terlalu kamu butuhkan ke perangkat lain seperti komputer dll.

Mengatasi Android Yang Lemot

Atau jika di rasa tidak terlalu penting juga boleh kamu hapus, atau juga misal hal-hal tersebut tidak memungkinkan coba kamu beli memori eksternal untuk menambah space memori kamu, kemudian pindah semua data yang tidak terhubung dengan aplikasi ke memori eksternal tersebut.

Baca Juga

Oh iya, usahakan saat kamu membeli eksternal memori pilih lah memori dengan kecepatan transfer yang baik, karena itu akan sangat mempengaruhi kinerja Android kamu nantinya.

2. Coba Periksa Cache Data Aplikasi

Cache data sebetulnya merupakan data penting yang berguna untuk mempercepat load data dari aplikasi saat kamu membukanya, sama halnya dengan cache pada browser di mana cache ini akan di simpan oleh browser saat pertama kali memuat laman website tersebut lalu kemudian akan di gunakan lagi ketika browser memuat kembali laman website tersebut

Jadi pada saat memuat laman web kedua kalinya browser tidak perlu lagi memuat data yang sama dari server untuk di tampilkan, dengan kata lain browser akan mengambil data tersebut dari cache data yang di simpan pada saat pertama kali browser memuat laman web tersebut.

cara clear data cache aplikasi android

Selain membantu mempercepat pada saat memuat laman hal ini juga berfungsi untuk menghemat paket data yang di keluarkan karena sudah jelas browser tidak perlu lagi mendownload data yang sama dari server.

Baca Juga

Mulanya cache data ini sangat membantu, namun jika di biarkan terus menurus dan menumpuk hal ini malah akan menjadi penghambat loading data, karena dengan semakin banyaknya data yang ada maka sistem akan semakin lama untuk melakukan searching data yang di request oleh aplikasi.

Seperti, mudahnya mencari kerikil di 2 tumpukan gabah di banding dengan 100 tumpukan gabah, begitulah ilustrasinya. Semoga jelas, lalu bagaimana cara menghapus cache data aplikasi di Android ini.

Karena sistem operasi Android bersifat open source kebanyakan smartphone Android akan di desain sesuai dengan vendor pembuatnya, sehingga akan sedikit perbeda pada user interface pada masing-masing vendor pembuatnya, namun pada prinsipnya hal tersebut sama saja.

Nah untuk caranya masuk ke menu Setting > Apps > All > Pilih aplikasi yang ingin Kamu hapus cache datanya > Clear Cache, lakukan juga pada aplikasi-aplikasi yang sekiranya sering kamu gunakan, karena biasanya akan banyak sekali cache data yang tersimpan di sana.

3. Cek Aplikasi Yang Dominan Menggunakan RAM Android Kamu di Backgroud

Tak jarang RAM penuh juga menjadi salah satu penyebab Android kamu jadi lemot, nah coba lah untuk memeriksa aplikasi-aplikasi yang dominan menggunakan sumber daya RAM Android kamu.

Mengatasi Android Yang Lemot

Kemudian seleksi mana aplikasi yang kamu butuhkan dan kill atau nonaktifkan aplikasi tersebut agar tidak dapat mengakses memori di layar belakang, serta stel supaya agar dapat mengakses RAM pada saat di gunakan saja.

Caranya masuk menu Setting > App > Running > Pilih aplikasi yang sekiranya tidak begitu kamu butuhkan > Force Stop > Maka Aplikasi tersebut nantinya akan berhenti mengakses RAM, dan RAM dapat kembali lega.


4. Hapus Aplikasi Yang Tidak Kamu Butuhkan

Nah jika di Android kamu ada aplikasi-apliaksi yang tidak kamu butuhkan sebaiknya kamu uninstall aplikasi tersebut atau jika terdapat aplikasi bawaan Android karena tidak bisa kamu hapus namun di sini kamu bisa menonaktifkan atau men-disable.

Biasanya aplikasi-aplikasi ini walaupun tidak kamu gunakan mereka tetap memakan space RAM ketika bekerja di latar belakang, selain itu pula juga aplikasi-aplikasi ini dapat memenuhi memori penyimpanan Android kamu.

cara uninstal aplikasi android yang benar

Untuk meng uninstal cara terbaik yang bisa kamu lakukan adalah dengan menghapus terlebih dahulu cache data dan clear data aplikasi tersebut agar saat aplikasi telah berhasil kamu uninstal tidak meninggalkan data history dan cache data.

Caranya masuk menu Setting > Apps > All > Pilih Aplikasi Yang Ingin Kamu Uninstal kemudian > Clear Cache > Clear Data > Selanjutnya yang terakhir Uninstal.

Untuk aplikasi bawaan Android atau vendor pembuatnya, kamu bisa melakukan disable cara dan langkah-langkahnya hampir sama dengan menghapus aplikasi biasa, menu Setting > Apps > All > pilih aplikasi yang ingin kamu uninstal kemuidan > Clear Cache > Clear Data > Selanjutnya yang terakhir Nonaktifkan / Disable.

Jika suatu saat kamu membutuhkan kembali aplikasi tersebut kamu bisa men-download nya ulang di tab aplikasi di nonaktikan pada Android kamu.

5. Cobalah Membiasakan Untuk Benar-Benar Menutup Aplikasi Ketika Selesai Menggunakannya

Menggunakan multi tasking secara berlebihan juga akan membuat memori RAM Android kamu jadi sesak penuh, yang terjadi akan membuat Android kamu jadi semakin lelet.

Cara Mengatasi Android Yang Lemot

Untuk itu cobalah membiasakan menutup aplikasi di recent app ketika kamu selesai menggunakannya, caranya mudah saja buka recent app Android kamu kemudian swipe untuk menutup aplikasi tersebut, ini tentu tergantung desain UI vendor Android kamu jadi sesuaikan ya.

6. Lakukan Updgrade Sistem Operasi Android Jika Tersedia

Pembaruan sistem biasanya mengusung perbaikan bug dan peningkatan kinerja sistem, nah sebaiknya kamu update sistem operasi Android kamu jika tersedia.


Untuk mengecek apakah tersedia pembaruan sistem, kamu bisa masuk menu Setting > About Device > Software Update > Jika tersedia pembaruan kemudian download dan instal pembaruan tersebut seperti biasa, sangat di sarankan saat men-download pembaruan sistem gunakan lah jaringan internet yang stabil misal jaringan wifi.

7. Jangan Terburu-buru Untuk Melakukan Update Aplikasi

Cobalah untuk tidak terburu-buru melakukan update aplikasi, karena tak jarang pembaruan aplikasi membawa lebih banyak layanan baru dan data sehingga membuat Android kamu menjadi bekerja lebih berat di banding sebelumnya.
Cara Mengatasi Android Yang Lemot

Untuk itu coba lihat review pembaruan aplikasi tersebut sebelum kamu memutuskan untuk melakukan update, untuk melihat review pembaruan aplikasi tersebut bisa kamu lihat pada laman play store untuk aplikasi tersebut, atau bisa juga kamu baca di google tentang review pembaruan aplikasi tersebut.

Nah demikian lah cara mengatasi Android yang lemot dengan mengenali penyebabnya, semoga jelas dan bermanfaat, jika ada pertanyaan atau sanggahan silahkan kamu tuliskan di kolom komentar.

Key : cara mengatasi android yang lemot, cara mengatasi android lemot, aplikasi agar android tidak lemot, agar android tidak lemot, kenapa android lemot, solusi android lemot, cara supaya android tidak lemot.

0 Response to "Cara Mengatasi Android Yang Lemot Tanpa Aplikasi"

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik pada artikel di atas. Dengan ketentuan di larang Menyisipkan Link pada komentar, Berkomentar dengan berlebihan atau SPAM, Promosi dan sebagainya.